BEBASBARU.COM, K-Pop – Salah sat member BLACKPINK, Jisoo telah di konfirmasi akan merilis album solo debut perdananya.
Setelah lama dinanti oleh penggemar BLACKPINK dan juga Jisoo, akhirnya agensi yang menaungi BLACKPINK, YG Entertaiment telah mengkonfirmasi kabar tersebut.
Setelah Jennie, Rose dan Lisa, debut solo Jisoo memang yang paling ditunggu-tunggu penggemar BLACKPINK.
Belum lama ini YG Entertaiment selaku agensi dari Jisoo BLACKPINK mengumukan bahwa artisnya saat ini tengah melakukan syuting MV untk solo debutnya.
Baca Juga: Nangis Sesenggukan, Thariq Halilintar Ceritakan Kandasnya Hubungan dengan Fuji: Aku Sayang Banget
“Video musik solo dari Jisoo sedang dalam proses syuting di luar negeri dengan kerahasiaan yang ketat,” tulis keterang YG Entertainment seperti diberitakan Koreaboo pada Selasa (21/2/2023).
Pihak agensi juga memaparkan bahwa YG Entertainment mengeluarkan biaya yang fantastis untuk produksi video musik dari Jisoo. Namun mereka tak menyebutkan berapa jumlah nominal yang dihabiskan untuk pembuatan video musik tersebut.
“Kami telah menginvestasikan anggaran biaya produksi yang paling besar di antara semua video BLACKPINK, jadi mohon dinantikan,” lanjut YG Entertainment.
Di tengah kesibukan BLACKPINK dalam jadwal tur konser dunianya, Jisoo berusaha keras untuk menepati janjinya kepada para penggemar.
Ia meluangkan waktu untuk proses rekaman dan mencurahkan banyak perhatian agar album debut solonya bisa menjadi sempurna ketika dirilis.
Proses syuting video musik Jisoo yang dilakukan di luar negeri merupakan upaya YG Entertainment untuk memaksimalkan daya tarik Jisoo yang akan terlahir kembali sebagai artis solo melalui lagu terbarunya.
Rencana solo dari Jisoo pertama kali diumumkan oleh YG Entertainment pada awal Januari lalu. Mereka mengatakan bahwa Jisoo akan segera memulai karier solonya dan juga telah mengambil foto konsep untuk album perdananya.
BLACKPINK dikenal sebagai girl group yang banyak memecahkan rekor baik sebagai sebuah tim atau masing-masing anggotanya yang berkarier solo.
Artikel Terkait
Lim Sooho Masih Hidup, Jung Hae In Bagikan Fotonya Bersama Jisoo BLACKPINK Saat Menghadiri Konser BLACKPINK!
Kirim Coffee Truck Untuk Sahabat, Begini Manisnya Ucapan Semangat Jisoo BLACKPINK untuk Hyeri!
Penggemar Khawatir dengan Kesehatan Jisoo BLACKPINK, Agensi Langsung Beri Tanggapan Begini..!
Sudah Lama Dinanti Penggemar, YG Entertaiment Konfirmasi Jisoo BLACKPINK Akan Debut Solo Tahun Ini!
Tampil Bak Putri Bangsawan, Jisoo BLACKPINK Buat Heboh Penggemar dengan Style Rambut Terbarunya!